Saturday, August 21, 2010

MATAHARIKU

Huffffff......
Sahur terlambat, mata terbuka bersama dengan suara Azan subuh dengan berat hati aku mengikhlaskan diri untuk tidak meneguk air hanya sebagai pelepas dahaga saat terjaga dr tidur.
Menekur diri di tepi tempat tidur......bayanganmu kembali hadir di kelopak mataku yang masih berat. Kenapa aku selalu memikirkanmu.....kenapa kau tidak pergi menjauh dari kehidupanku?
Aku sudah jenuh dengan hayalan - hayalan untuk mendapatkan dirimu.Aku sudah muak dengan segala keinginan untuk mengarungi kehidupan ini denganmu.
Ketika tujuan sudah pasti...aku ingin kau tak lagi meberatkan langkahku. Aku ingin tak ada beban lagi di langkahku, dan ringan mengarungi hidup ini. Meski aku tahu.......tanpa melupakan Sang Maha Tahu.....seberapa jauh lagi langkah kaki ini menjejak di bumi........seberapa panjangkah nafas ini aku hitung setiap menitnya.........dan seberapa kencang detak jantung ini berdenyut.
Aku kini mempunyai matahari yang selalu ada di setiap pagiku, meski dia tak selalu menemaniku setiap hari.....tapi aku yakin dia ada untukku dan selalu ada buatku.
Dan aku tak lagi akan bersedih karena dia akan selalu menghiburku, membuatku tersenyum dan tertawa dengan sedikit hangat kasihnya. Aku akan selalu menanti hangat sinarnya di pagi hari....selalu dan selalu untuk MATAHARIKU.

No comments: